Tag: udang

Strategi KKP Kejar Target Peningkatan Ekspor Udang 250% Hingga Tahun 2024

Dalam upaya pembenahan sistem penyediaan induk udang vaname unggul, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menggandeng dua ahli pemuliaan genetika bidang perikanan budidaya yaitu Profesor Alimuddin dari Institut Pertanian Bogor (IPB) dan Doktor Asep Anang dari Universitas Padjadjaran (UNPAD). “Saya datang ke sini untuk membahas, bagaimana kita bisa berkontribusi sebagai prime mover untuk menghasilkan induk udang vaname unggul. Jadi saya ajak Profesor Alimuddin dan Doktor Asep Anang,” tutur Direktur Jenderal Perikanan Budidaya, Tb. Haeru Rahayu dalam rilis tertulis yang diterima tabloidpamor.com, Selasa (2 November 2021). “Kami ingin diskusi banyak terkait dengan teknisnya, bagaimana sebetulnya kita bisa menghasilkan induk udang yang unggul ... Read more

Pakar IPB University Manfaatkan Rekayasa Genetika untuk Tingkatkan Produksi Perikanan Budidaya

Atribut Tag Profesor Alimuddin, dosen IPB University dari Departemen Budidaya Perairan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, berusaha memanfaatkan rekayasa genetika untuk meningkatkan produksi budidaya perikanan. Sampai saat ini, ia telah berhasil memanfaatkan rekayasa genetika untuk beberapa ikan budidaya. Ikan tersebut antara lain ikan mas, lele, gurami, dan cupang serta udang. “Seleksi berbasis marka DNA, transgenesis, dan genome editing sangat berpotensi digunakan sebagai metode pemuliaan modern yang lebih cepat dan tepat,” kata Prof Alimuddin. Lebih lanjut, dosen IPB University itu menjelaskan, seleksi berbasis marka DNA dilakukan dengan memilih ikan berdasarkan kepemilikan DNA unggul. Dengan demikian, peluang ditemukannya variasi unggul serta peluang ... Read more

Kembangkan vaksin isolat lokal

Karenanya, Guru Besar IPB University dari Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK), Prof. Dr. Sukenda melakukan penelitian. Menurutnya, penggunaan isolat lokal, yang diisolasi dari ikan-ikan sakit pada saat terjadi wabah penyakit, untuk pembuatan sediaan vaksin merupakan solusi yang realistik dan prospektif. Selain itu, penyebab penyakit dapat dikendalikan karena jenis bakteri atau virus yang digunakan sesuai (homolog) dengan vaksin yang dibuat. “Tim peneliti vaksin dari Departemen Budidaya Perairan FPIK IPB University telah berhasil mengembangkan vaksin dari isolat lokal,” ujarnya seperti dikutip dari laman IPB University. Adapun vaksinnya ialah vaksin Streptococcus iniae, vaksin Streptococcus agalactiae, vaksin Aeromonas hydrophila, dan vaksin Mycobacterium fortuitum ... Read more

Kegiatan Kolam

Kolam Percobaan Kampus Darmaga merupakan unit hatchery dan pembesaran ikan air tawar. Komplek perkolaman ini menempati areal seluas 6000 m2 dengan fasilitas 29 unit kolam @ 200 m2, 2 unit ruang kaca @ 200 m2, 2 unit hatchery seluas 75 m2, 1 model pabrik pakan skala medium, 1 model pengolahan produk budidaya (fillet ikan patin) skala medium, 24 bak beton, serta 125 akuarium.