Mata Kuliah
Sarjana -S1 (TMPB)
Kurikulum PS-TMPB disusun untuk terwujudnya penyelenggaraan pendidikan program sarjana berkualitas dibidang perikanan budidaya yang mampu berdaya saing, baik ditingkat nasional maupun internasional. Kompetensi utama lulusannya: (1) mampu mengaplikasikan ilmu pengetahuan, teknologi dan/atau seni (IPTEKS) di bidang perikanan budidaya, (2) mampu beradaptasi terhadap perkembangan perikanan budidaya, dan (3) mampu memanfaatkan kaidah-kaidah IPTEKS dalam penyelesaian masalah dibidang perikanan budidaya. Oleh karena itu, PS-TMPB melakukan peninjauan kurikulum setiap 5 tahun sekali, dan terakhir tahun 2011. Kurikulum disusun dengan melibatkan alumni dan pengguna (instansi pemerintah, lembaga penelitian dan swasta). Sebagai upaya untuk memenuhi tuntutan kebutuhan stakeholders, maka capaian pembelajaran (learning outcomes) PS-TMPB diwujudkan melalui beberapa mata kuliah yang dapat meningkatkan knowledge, skills and attitudes lulusan.
Sarjana PS-TMPB diperoleh setelah mahasiswa mengambil minimal 144 SKS. Kurikulum Mayor-Minor berbasis kompetensi yang diberikan PS-TMPB sudah membekali lulusan untuk dapat mengembangkan diri melanjutkan studi pada Program Pascasarjana di dalam atau di luar negeri. Kurikulum PS-TMPB memuat matakuliah dasar institut (basic university courses) sebanyak 31 SKS (22,5%), matakuliah dasar fakultas (basic faculty courses) 26 SKS (18%), matakuliah wajib perikanan budidaya (major aquaculture courses) 69 SKS (48,0%) dan matakuliah minor/matakuliah pendukung (minor or supporting courses) 18 SKS (12,5%).Dari minimal 144 SKS yang harus diambil oleh mahasiswa PS-TMPB, capaian pembelajaran (expected learning outcome) yang ingin dicapai adalah pengetahuan (knowledge) 43,1%, keahlian (skill) 37,5%, dan sikap (attitude) 7,6%. Kurikulum PS-TMPB dibentuk dari 5 Bagian/Laboratorium, yaitu Bagian Reproduksi dan Genetika Organisme Akuatik, Nutrisi Ikan, Kesehatan Organisme Akuatik, Lingkungan Akuakultur, serta Teknik Produksi dan Manajemen Perikanan Budidaya.Keseluruhan Bagian tersebut memiliki mandat dengan keilmuan yang saling terintegrasi, sehingga lulusan PS-TMPB memiliki keahlian atau kompetensi untuk dapat mengelola industri perikanan budidaya yang meliputi industri pembenihan dan pembesaran pada berbagai komoditas, dan subsistem pendukungnya.
Magister (S2) Program studi – AKU
1. Mata Kuliah Wajib Program Magister Mata Kuliah Magister
2. Mata Kuliah Pilihan Program Magister
Untuk pendalaman keilmuan yang mendukung penyusunan Tesis, mahasiswa dapat memilih salah satu dari pilihan mata kuliah
di bawah ini. Klik Laman : Mata Kuliah Magister
Doktor (S3) Program studi – AKU
1. Mata Kuliah Wajib Program Doktor
2. Mata Kuliah Pilihan Program Doktor
Untuk pendalaman keilmuan yang mendukung penyusunan Disertasi, mahasiswa dapat memilih salah satu dari dua kelompok pilihan mata kuliah, Klik Laman : Mata Kuliah Doktor